20/09/12

Aduh Jendela WC Kok Dua Arah, Malu Dong

Sebuah hotel di Kota New York saat ini menjadi pusat perhatian dan buah bibir, kenapa tidak? Mereka memiliki jendela kamar mandi yang dapat dilihat dari dua arah. Alhasil kegiatan penghuni kamar mandi pun akan diketahui oleh orang berada di luar.

Dilansir dari New York Daily News, sebuah ruangan istirahat milik Klub Boom Boom Boom yang terletak di lantai 18 di Hotel Standard ini memang seluruhnya dapat dilihat dari luar ruangan, bahkan dari jalanan yang ada di bawahnya. Bukan itu saja kamar mandi yang memiliki ketinggian 10 kaki ini, memiliki langit-langit yang transparan juga sehingga penghuni wc dapat menikmati pemandangan langit malam di atas Kota Manhattan.







[imagetag]

Jendela WC Kok Dua Arah (blogger-botter.blogspot.com,uniknya.com)



"Pemandangan di luar sangat mengagumkan, namun pemandangan di dalam begitu menakutkan," ucap David Langdon, pria asal Melbourne, Australia.

"Aku melihat orang-orang melambaikan tangannya kepadaku, sembari duduk di atas toilet. And tentunya tidak mengharapkan publik melihat di saat seperti itu bukan?" tambahnya.

Sementara itu putrinya, Belinda Langdon (24th), mengira bahwa jendela kamar mandi hanya merefleksikan keadaan yang ada di luar.

" "Ini sangat menyeramkan," ucapnya ketika mengetahui hal yang sebenarnya.

"Semua orang dapat memfoto kita dengan mudah. Dan berharap tidak ada yang mengenal kita di jalan tersebut," tambahnya.

Namun ada beberapa pengunjung klub yang bersikap biasa saja, dan tidak keberatan kegiatan privasi mereka dilihat publik.

"Siapa peduli? Jadi semua orang tahu bahwa manusia itu harus membuang kotorannya?" ucap manajer restoran Florentina Ballesteros (26th).

"Meski demikian, pemandangan dari dalam dan luar sangat menakjubkan," tambahnya. (**)

http://www.uniknya.com/2012/09/20/aduh-jendela-wc-kok-dua-arah-malu-dong/



785583